Video Of Day

Puting Beliung Rusak 200 Rumah di Lembah Gumanti, Longsor Hambat Bantuan


LEMBAH GUMANTI, HALUAN--Angin puting beliung merusak sekitar 200 rumah di Kebagarian Air Dingin, Kecamatan Lembah Gumanti, Kabupaten Solok, Kamis (25/8) pada pukul 09.00 WIB.
“Sekitar 200 rumah rusak berat dan ringan. Saat ini masih dilakukan pendataan,” ujar Doni Mardan sebagai Tenaga Kerja Sosial Kecamatan (TKSK) kepada Haluan.
Ia mengatakan, dari tujuh jorong yang mengalami kerusakan, terdapat tiga jorong yang mengalami rusak parah yakni, Jorong Koto Air, Jorong Air Songgsang, dan Jorong Cubadak.
“Untuk bantuan kami sudah menyampaikan secara lisan kepada pihak terkait seperti BPBD. Namun mungkin terkendala longsor yang menutup jalan di Lubuk Selasih bantuan belum datang,” terangnya.
Ia menambahkan, selain akses yang masih sulit terkait longsor, hal lain membuat kesulitan adalah listrik padam sehingga komunikasi pun terputus. (h/rvo)
Puting Beliung Rusak 200 Rumah di Lembah Gumanti, Longsor Hambat Bantuan Puting Beliung Rusak 200 Rumah di Lembah Gumanti, Longsor Hambat Bantuan Reviewed by Urang Awak on 02:44:00 Rating: 5

No comments